Monday, November 26, 2018

Susu bahaya buat kucing?

Halo CLM ketemu lagi nih , kali ini akan bahas mengenai susu untuk kucing, siapa yang tidak tau kalau kucing suka susu, Tom aja suka sekali kalau di kasih minum susu sama si majikan, apa lagi kucing yang lain yha. Masalahnya adalah ternyata beberapa orang ahli menyatakan bahwa susu sendiri di anggap kurang baik untuk kucing , bahkan ada yang bilang bahwa kucing tidak membutuhkan susu, nah lho gimana ? padahal beberapa kucing malah ada yang di biasakan minum susu dari kecil. Lalu bagaimana susu dari induk kucing apakah juga berbahaya? Langsung kita bahas yha....




Cat and Milk

    Yes kucing dan susu merupakan dua hal yang tidak bisa di pisahkan , apalagi bagi mereka yang suka nonton serial kartun TOM and JERRY. Kalian pasti sering lihat kalau si TOM atau pun karakter kucing lain dalam serial kartun itu selalu meminum susu dengan nikmatnya ketika sang majikan memberikan susu. Kami pun pada awalnya juga memiliki pengetahuan seperti itu pada awalnya, bahwa seekor kucing pasti senang kalau kita sediakan semangkok susu sebagai minuman mereka. Banyak pula yang beranggapan bahwa pemberian susu pada kucing akan menghasilkan efek yang baik pula pada kucing tersebut , sejalan dengan banyanya jumlah nutrisi yang terdapat di dalam susu tersebut.Tetapi apakah itu benar? kenyataannya adalah banyak dari nutrisi yang terdapat pada susu sapi tidak di butuhkan oleh si anabul, bahkan pada beberapa kasus tertentu , beberapa jenis nutrisi dalam susu (laktosa) yang dikonsumsi berlebihan akan menyebabkan diarea pada si kucing,
    Pernyataan di atas dibuat bukan tanpa dasar, seorang pakar hewan Dr. Heinze menyatakan "most adult mammals have at least some degree of lactose of intolerance - and cats are no exception". Sedikit penjelasan yang menyebabkan kucing yang minum susu bisa terkena diare , pada dasarnya kucing tidak memilik sistem atau enzim yang dapat mencerna laktosa, laktosa sendiri adalah gula, dan bila gula tidak dicerna maka , gula tersebut akan membawa air ke dalam usus, yang pada akhirnya akan menyebabkan si kucing diare.
     Selain diare, gula yang terdapat diusu juga bisa difermentasi bersama bakteri sehingga akan menyebabkan perut kucing menjadi kembung. Nah dari kembung ini nantinya akan mengakibatkan si kucing menjadi sakit perut dan bisa pula menyeabkan muntah.

Kitten and Milk


   Kalau kucing tidak baik minum susu, bagaimana dengan anak kucing yang di adopsi tanpa induknya? Tentu makanan dan minuman yang paling cocok untuk kitten di awal-masa-masa ke hidupannya adalah susu. Tapi bukannya kucing intoleran laktosa?
     Nah beda di kucing beda juga di kitten. Kitten memiliki enzim yang dinamakan enzim laktase . Enzim ini berguna untuk mencerna setiap laktosa yang masuk ke dalam tubuh kucing. Nah enzim ini nantinya perlahan menghilang sejalan dengan dewasa nya anak kucing.
     Kitten pada umumnya menyusu pada induknya hingga kurang lebih 8 minggu. Nah bila tidak punya induk , bisa sekiranya kita gantikan dengan susu lain. Bukan berarti pakai susu yang  kita pakai, gunakanlah susu formula yang sudah di produksi khusus untuk kucing.
        Perlu dicatat atau digaris bawahi, bahwa kitten sangat membutuhkan susu asli dari induk apalagi pada awal-awal setelah masa kelahiran, karena pada masa itu susu induk akan mengeluarkan kolostrum yang mana zat ini akan membantu membentuk sistem imun pada kitten. Maka tidak jarang kita jumpai usia kucing yang tidak di susu-i induknya akan berusia lebih pendek, dibandingkan yang diberi.

Milk


        Susu apa yang sebenarnya dibutuhkan oleh kucing? karena beberapa orang mungkin berpikir bahwa  "susu yang kita minum saja boleh " tentu saja pernyataan tersebut tidak sepenuhnya salah yang berarti memang ada beberpa produk susu yang bisa kita konsumsi sekaligus bisa di konsumsi kucing juga. Nah di sini kita harus benar-benar memilah-milah agar nantinya kucing kita mendapatkan manfaat dari air susu tersebut bukan malah mendatangkan penyakit.
          Pilih lah produk susu yang memiliki kandungan laktosa serendah-rendah nya malah kalau bisa zero lactose, atau juga kira bisa memberikan alternatif lain yaitu susu kedelai, karena susu kedelai merupakan susu yang tidak mengandung laktosa sehingga aman untuk di produksi oleh kucing anda. Selain itu berikan susu yang memiliki rasa plain atau full cream. Jangan beri susu rasa coklat, karena coklat merupakan bahan yang berbahaya untuk kucing, dan dapat menyebabkan keracunan pada kucing.
          Selain susu yang di produksi untuk manusia anda juga bisa membeli susu yang telah diproduksi secara khusus untuk memenuhi kebutuhan nutrisi si kucing , susu ini biasanya sangat mudah ditemukan di pet shop, hampir semua pet shop memiliki persediaan susu khusus kucing ini.
        Yang terakhir dan yang paling efektif adalah susu dari indukan kucing, tidak harus dari induknya sendiri, bila induk kitten meninggal setelah melahirkan, anda bisa mencarikannya indukan lain " yang masih menyusui" dan dititipkan diantara anak-anaknya.



  Produk susu


         Dibawah ini adalah beberapa produk yang mungkin bisa anda gunakan dalam rangka pengganti susu induk :

1. Susu SGM

2. Bear Brand

3. Susu Kucing

      Susu khusus untuk kucing sendiri memiliki banyak jenis merk-nya , yang mana sebagian besar di formulasikan untuk kucing usia muda alias kitten, merek-merek susu khusus kucing tersebut contohnya  Growssy, Topmilk, Min Mon Milk, Long Life cat milk, Top Growth , Royal Canin Baby Cat Milk

Dan masih banyak merek susu yang lain yang bisa di cari di petshop. Bagi yang masih penasaran dan masih kepingin nyari dari yang murah sampai yang berkualitas bisa lihat di sini

😀😀😀😀😀😀😀😀😀

Nah sudah cukup rasanya informasi yang bisa saya bagikan mengenai susu, ingat yha jangan lupa beri susu yang rendah laktosa, bila memang tidak ada biaya atau tidak bisa menemukan susu yang rendah laktosa, sebaiknya di beri minum air bersih saja, karena kandungn nutrisi air lebih baik di banding susu dengan laktosa.
Mohon maaf sekiranya apabila ada salah-salah kata atau informasi yang sedikit banyak kurang tepat karena sesungguhnya artikel ini di buat dengan tujuan berbagi informasi dan ilmu
Jangan lupa buat komen yha
Artikel ini juga mengambil kutipan dari situs-situs sebagai berikut :
1. https://pets.webmd.com/cats/guide/cats-and-dairy-get-the-facts
2. http://www.vetstreet.com/our-pet-experts/whats-the-deal-with-cats-and-milk

Tuesday, November 20, 2018

review pasir M.T.U (Mitra Tempat Usaha)

Halo CLM gimana nih kabarnya sudah lama nggak bikin ulasan yah, kali ini kami akan mengulas sebuah produk, produk ini dinilai kebutuhan vital bagi anda yang memelihara anabul di dalam rumah, yak benar sekali produk itu adalah pasir kucing MTU.... hmm kayaknya pernah denger yha, tapi dimana yah?nah penasaran kan , langsung saja yuk dilihat .




Wujud Kemasan


    Nah ,apa kalian sudah menemukan produk yang akan kita review ? familiar nggak. Yha tentu kalau tidak yang kebangetan, seperti kata orang "Cintailah produk-produk Indonesia". Pasir ini adalah salah satu pasir gumpal hasil produksi anak negeri nih lokasinya kalo nggak salah di Tulungagung, Jawa Timur. pada gambar muka kemasan mereka mencantumkan beberapa kelebihan mereka yaitu tanpa pemutih, tanpa, bahan kimia, ramah lingkungan , dust free, rich absorbtion. Tetapi apakah benar begitu , nah nanti akan kita bahas pada tempatnya.

Varian

      Bila membahas varian maka kita akan membicarakan pasir ini terdiri dari berbagai aroma yang tentunya dimaksudkan untuk menutupi bau pup and pip anabul, nah pasir merek ini memilki varian aroma yang cukup bervariasi / banyak jenisnya ada 8, seperti yang sudah anda lihat pada gambar-gambar di atas varian teresebut meliputi anggur, apel, melon, leci, lavender, jeruk, strawberi, serta aroma lemon.
      M.T.U , pengemas pasir-pasir ini dalam berbagai jenis ukuran karung  dari mulai yang terkecil yaitu 6 liter yang mana biasa dijual pada kisaran harga 17.000-18.000 rupiah kurang lebih, diatasnya ada kemasan 12 liter yang dipatok dengan harga 35.000 rupiah kurang lebih, dan yang terakhir adalah kemasan 25 liter yang dipatok dengan harga 90.000-95.000 rupiah kurang lebih. Harga ini adalah harga yang di dapat dari beberapa PS yang ada di Semarang,
     Produk ini di kemas dalam kemaan berbentuk karung maupun kantong plastik dengan berbagai pola , yang mana sampai saat ini penulis beru menemukan tiga warna kemasan yaitu merah, biru dan hitam, selain gambar di atas masih ada bentuk gambar lain dari kemasan pasir M.T.U.
      Nah kalo kalian nemu bisa tuh di komen dibawah sekalian di foto biar kami jugta tambah info.

Bentuk Pasir 


      Pasir ini memiliki butiran yang kecil dan halus disertai dengan bentuk yang kurang beraturan , dan terdapat butiran-butiran berwarna diantara butiran pasir yang putih, seperti pada pasir yang lain , tampaknya butiran ini berfungsi untuk merekatkan pasir ketika pasir bertemu dengan benda yang berupa cairan.

Kelebihan dan Kekurangan 

  Kelebihan

      Bila berbicara soal kelebihan tidak aneh tampaknya kalau kita menyebutkan harga murah menjadi kelebihan yang paling utama dibanding pasir yang lain.Meskipun tidak bisa dikatakan sebagai pasir termurah , tetapi harganya tidak termasuk kedalam kelompok pasir yang mahal. Selain itu pasir ini memiliki aroma yang cukup kuat bahkan cukup mampu untuk menutupi bau dari pup dan pip dari anabul, selain itu pasir ini memiliki daya serap yang cukup kuat yang mampu menyerap cairan dengan baik. Warna putih dari pasir ini juga tidak terlalu putih sehingga kita dapat melihatanya bahwa kemungkinan tidak dicampur dengan bahan pemutiih ketika pembuatannya.
  

  Kelemahan

     Diantara kelebihan diatas terdapat pula kelemahannya , yaitu meskipun pasir ini dapat menyerap setiap cairan dengan baik, tetapi pasir ini tidak bisa dikatakan bisa menggumpal secara baik, bila kalian menggunakan pasir ini maka akan kita temua gumpalan pasir yang lebih tepatnya berubah menjadi lembeki seperti lumpur, dan ketika gumpalan ini menyentuh dasar litter box maka ia akan menempel dan menyebabkan kita kesulitan dalam membersihkannya . bukan berarti hal seperti ini tidak terjadi di pasir lainnya, hanya saja tidak terlalu sering, juga ketika kita menyerok pasir yang menggupal tidak sedikit pasir yang rontok dari gumpalan tersebut dan terjatuh menumpuk pasir yang masih bersih , sehingga akan terlihat pemandangan pasir putih dan pasir basah yang bercampur. Selaiin itu bila diperhatikan secara seksama pasir ini terhitung kurang irit , karena dalam kurun waktu satu setengah hari saja kita harus mengganti pasir di litter box secara total.

  Lain-lain

   Bila menyangkut mengenail klaim mereka yang ramah lingkungan dan bebas bahan kimia kami tidak bisa berpendapat , karena belum bisa membuktikan nya. Jadi kita pegang saja klaim tersebut sebagai sebuah janji dari produsen yang akan mereka tepati.
     Mengenai permasalahan dust free , sampai sekarang belum pernah kami temukan produk pasir bentolite yang benar-benar dust free yang ada adalah produk yang menghasilkan debu lebih sedikit, dibanding yang lain, dan kami tidak melihatnya di produk ini.

Kesimpulan

    Jadi pada intinya pasir ini bisa dikatakan sebagai pasir yang cukup baik, yha tidak buruk jika kita melihat dari harga yang di jual, maka bisa kita perkirakan bahwa biaya produksinya lebih kecil dari harga yang dipasarkan di bandingkan dengan apa yang kita dapat maka hal itu  bisa dikatakan cukup baik, dengan harganya yang lebih murah di bandingkan beberapa pesaingnya , bagi kalian yang memiliki kondisi keuangan cukupan, maka pasir ini merupakan pilihan yang baik, tetapi bagi yang memiliki uang lebih kalian bisa cari pasir yang lebih beik lagi.Pada akhirya  semua tergantung pada kebutuhan masing-masing, apa pasir ini cocok atau tidak , kalian sendiri yang bisa menilainya.

Lampiran




    
😁😁😁😁😁😁😁😁😁
Nah sekian dulu yha review mengenai produk pasir ini, semua hal di atas merupakan jujur pendapat kami, bila ada beberapa perkataan yang sekiranya menyinggung atau kurang mengenakkan , mohon di maafkan.
Bila kalian punya pendapat lain atau ada pertanyaan , bisa langsung tulis di kolom komentar dibawah.
Sampai ketemu di artikel berikutnya.
Salam CLM.

Review Dryfood Nutrisource

Halo Cat Lover Mania (CLM)! Selamat datang di postingan pertama kami! Kali ini, CLM akan membahas review produk makanan kucing dan aksesoris...