Tuesday, April 24, 2018

pasir kawan review

Halo Cat Lover Mania (CLM)

😁😁😁Balik lagi nih chokopou akan mereview produk untuk anabul-anabul kesayangan kita. Kali ini kita akan membahas pasir kucing.πŸ‘πŸ½πŸ‘πŸ½πŸ‘πŸ½πŸ‘πŸ½
    *********pasir kucing kawan ********
Sekedar pemgetahuan aja nih temen- temen kalau merk pasir ini , adalah produksi  dari negara tetangga kesayangan kita , yups , mana lagi kalau bukan Malaysia.
Mau lihat Reviewnya ....?


Langsung yuk kita mulai
Dari yang pertama yaitu


WUJUD KEMASAN

Nah ini dia kalau kalian mencari-cari pasir ini kalian bisa lihat gambar di atas sebagai petunjuknuya... karena sampai tulisan ini dibuat kemasan yang di keluarkan masih seperti itu pasir ini sendiri memiliki kelebih, lebih tepatnya mereka mengklaim memiliki kelebihan :




- anti bakteri
- bebas debu
- 100% alami
- menggumpal dengan kuat
- menghilangkan bau
* nanti kita bahas lebih dalam di bagian yang bawah yha ....
 

    VARIAN

     Jika anda perhatikan dengan baik pada gambar yang pertama, "itu lho yang gambar karungnya banyak"..... iyha kurang lebih ada 4 jenis varian wangi yaitu : apel, lemon, baby powder dan lavender. dengan 3 ukuran karung yaitu ukuran 5 liter, 10 liter, dan 20 kg. Pada kemasan 5 litter dan 10 litter , terdapat ziplock di bagian atas kemasan , jadi tidak takut untuk di simpan lama.
" apakah ada yang kemasan 1 kg ? " ada guys, tapi kalian harus cari-cari yha soalnya jarang yang mau ngerepack..... iya repack alias sama pedagang di kemas lagi dalam ukuran yang lebih kecil. Nah kalau untuk kemasan repack ini saya nggak bisa pastikan kualitasnya karena tergantung dari sistem pengemasan dari masing-masing pedagang.
   Untuk harga :
ukuran 5 liter berada di kisaran Rp 35.000 - Rp 45.000
ukuran 10 liter berada di siaran Rp 60.000 - Rp 75.000
ukuran 20 kg berada di kisaran Rp 120.000 - Rp 200.000

  BENTUK BUTIRAN

     Bentuk butirannya kecil, selain kecil bulir-bulirnya juga halus ketika disentuh oleh tangan , dan terdapat beberapa bulir yang berbeda warna yaitu berwarna pink dan biru, bulirnya juga kecil, bentuknya konsisten ( kecil semua) karena di beberapa merk sering kami temukan bahwa buliran pasirnya sangat terlihat tidak konsisten ( ada yang kecil ada yang besar).

   KELEBIHAN DAN KEKURANGAN


     Pada saat saya mencoba produk ini saya membeli yang kemasan 20 kg saya buka dan bau wangi apel-nya semerbak wkwkwk intinya wangi banget dan sempat saya diamkan hampir lebih selama 1 bulan dan setelah saya cek ternyata bau wanginya masih ada cuma sudah sedikit berkurang tidak sewangi yang awal. sekanjutnya mari kita bahas klaim mereka satu per-satu

       Bebas Debu ( Dust Free)

  Bebas debu kira-kira seperti itulah arti dari dust free , memang benar pada awal nya ketika saya tuangkan pasir sedikit-demi sedikit debunya hampir tidak ada tapi ketika sudah mau habis isi dari kemasan itu baru lah terlihat debu-debunya , ketika isian terakkhir saya masukkan ke dalam litter box debunya mengebul hihihihi... artinya memang kurang tepat kalau kami artikan sebagai bebas debu, yang lebih tepat mungkin sesua dengan terjemahan versi melayunya yaitu kurang debu, karena di banding beberapa merek yang saya gunakan merek ini terbilang lebih sedikit debunya.

     Anti Bakteri 

   kalau yang satu ini saya nggak banya komen yha soalnya saya nggak punya alat seperti mikroskop yang bisa melihat preparat secara lebih detail sehingga saya tidak bisa mengamatinya secara lebih jauh , kalau yang ini saya cukup percaya saja sama mereka. 

     100 % Alami

     Yang ini juga kami belum bisa memastikannya karena dimana-mana pasir bentonite itu tidak alami 100% kalau mau yang 100% alami pakai yang biodegreadable kalau itu jelas alami.

    Menghilangkan Bau

   Untuk klaim yang satu ini kami sendiri cukup puas yha dengan kemampuan pasir merek kawan ini dalam menutupi atau mengontrol bau pup dan pip dari kucing kami, bahkan kucing kami yang tidak pintar menutup pup nya sendiri saja , kamar masih tidak berbau, jadi bisa dikatakan klaimnya adalah benar adanya.

   Menggumpal dengan kuat

  Kami juga telah mencoba dan membuktikan bahwa memang pasir ini memiliki kemampuan gumpal yang lumayan kuat terbukti ketika kami angkat pasir gumpal dan di goyangkan, pasir tersebut tidak mudah pecah dan hanya menyisakan sedikit pasir basah (bekas pip)  yang tertinggal.

  Kesimpulan

    Kami sendiri cukup puas dengan produk ini dimana wanginya bisa bertahan lama dan berhasil menutupi bau pup dan pip, serta dapat menggumpal dengan baik , meskipun sedikit berdebu namun nggak masalah selama itu pasit tidak di pakai untuk kitten, mungkin kurang bersahabat dengan kitten karena kitten memang masih berada dalam kondisi sensitif terhadap hal-hal yang ada di sekitar lingkungannya. Harganya pun cukup bersaing dengan merk-merk pasir terkenal lainnya.


πŸ˜€πŸ˜€πŸ˜€πŸ˜€πŸ˜€πŸ˜€πŸ˜€
 Nah sekian dulu review dari kami yha nantikan review-review kami berikutnya , Terimakasih telah membaca , semoga review ini bermanfaat bagi anda-anda sekalian , dan tidak bermaksud menjelekan produk-produk yang kami review. Jika kalian menemukan hal atau punya pendapat beda atau mau tanya langsung ketik di kolom komen yha.
Salam buat CLM dari Chokopou.




Review Dryfood Nutrisource

Halo Cat Lover Mania (CLM)! Selamat datang di postingan pertama kami! Kali ini, CLM akan membahas review produk makanan kucing dan aksesoris...